
Masakan resto memang merupakan salah satu makanan yang memiliki citra mewah, begitulah anggapan beberapa orang. Padahal, jika dipikir-pikir kamu bisa lho memasak masakan resto dirumah. Selain biayanya yang lebih murah, tentunya kamu juga bisa mengembangkan kemampuan memasakmu. Tentu saja, kamu akan berpikir takut gagal. Tetapi kali ini kami akan memberikan resep masakan resto yang mudah untuk ditiru. Bagaimana, apakah kamu tertarik? Daripada berlama-lama langsung saja berikut ulasannya.
1. Ayam lada hitam
Bahan-bahan:
- Bawang Bombay (1 buah)
- Paprika (1 buah)
- Cabai hijau (5 biji)
- Bawang putih (5 siung)
- Kecap manis (2 sdm)
- Saus tomat (1 sdm)
- Kecap inggris (1 sdm)
- Saus tiram (2 sdm)
- Munjung lada hitam, ditumbuk kasar (1 sdt)
- Air (100 ml)
- Sagu, diberi sedikit air (1/2 sdm)
Cara membuat:
1. Pertama, cuci terlebih dahulu ayam, lalu beri perasan jeruk nipis dan sedikit garam.
2. Berikutnya, mulai goreng ayam hingga berubah warna menjadi kecokelatan.
3. Setelah itum tumis bawang putih, bawang Bombay, paprika, dan cabai hijau.
4. Mulai masukkan ayam dan bumbu lainnya.
5. Jika sudah, aduk hingga merata lalu tuang air dan masak sampai mendidih.
6. Mulai masukkan sagu, lalu kembali aduk hingga marata dan masak hingga mengental.
2. Saus dimsum
Berikut resep dan cara membuat saus dimsum;
Bahan-bahan:
- Cabai merah keriting (3 buah)
- Bawang putih (2 siung)
- Gula pasir (1/2 sdt)
- Sejumput garam
- Saus sambal (1 sdm)
- Cuka (1/2 sdt)
- Air (250 ml)
- Tepung maizena cair (1/2 sdm)
Cara membuat:
1. Pertama-tama, siapkan terlebih dahulu bahan seperti cabai, dan bawang putih. Setelah itu, cuci bersih kemudian rebus hingga layu. Jika sudah, angkat lalu blender menggunakan tambahan air 50 ml.
2. Langkah selanjutnya, blender dan masukkan ke dalam panci, lalu tambahkan gulapasir, saus sambal, garam, dan cuka lalu tambahkan sisa air sebanyak 200 ml. jika sudah, masak semuanya hingga mendidih.
3. Mulailah siapkan tepung maizena dalam mangkuk lalu beri sedikit air, aduk rata, kemudian, masukkan air larutan tepung jika saus sudah mendidih sembari diaduk terus, dan masak sampai saus benar-benar mengetal serta mendidih. Jika sudah, angkat lalu tuang ke dalam mangkuk dan saus dimsum siap disajikan.
3. Oseng cumi asin pedas
Bahan-bahan:
- Cumi asin kecil (500 gram)
- Cabai hijau kriting, diiris (100 gram)
- Cabai rawit merah, diiris (100 gram)
- Bawang merah, diiris (12 siung)
- Bawang putih, diiris (6 siung)
- Bawang Bombay, cincang (1 buah)
- Daun salam (2 lembar)
- Daun jeruk (4 lembar)
- Saus tiram (2 sdm)
- Kecap manis (1 sdm)
- Garam
Cara membuat:
1. Perama, rebus air hingga mendidih, lalu masukkan cumi dan remdam 15 menit. Angkat lalu bilas dumi hingga bersih.
2. Berikutnya, mulai tumis irisan bawang mera, bawang putih, daun salam, dan daun jeruk.
3. Setelah itu, mulai masukan irisan rawit merah serta bawang Bombay cincang lalu aduk rata.
4. Berikutnya, masukkan cumi asin beserta sambal korek, lalu masak menggunakan api kecil.
5. Berikutnya tuang saus tiram, kecap manis dan garam, lalu masukkan irisan cabaihijau kiriting.
Nah itulah beberapa informasi yang dapat kami sampaikan seputar resep masakan resto yang mudah untuk ditiru, selamat mencoba.
I admire this article for the well-researched content. Keep what you're doing
BalasHapusNice one! Thank you for sharing this post.
BalasHapusVery useful information you shared in this article, nicely written!
BalasHapusExtremely helpful info specially the closing section. I love this info best of luck
BalasHapusAnda bingun untuk mendapatkan rangking website Anda. Segera kunjungi dan konsultasikan bersama Jasa Backlink PBN
BalasHapus